INDRAMAYU — Sebanyak 2.800 personel dari tingkat Polda hingga Polres dilibatkan dalam Operasi Zebra Lodaya (OZL) di akhir tahun 2025. Kegiatan ini dilakukan selama 14 hari dimulai dari tanggal 17 sampai dengan 30 November 2025 mendatang.
Sasaran utama operasi ini diantaranya menurunkan angka fatalitas kecelakaan, berkurangnya pelanggaran lalu lintas, serta meningkatnya disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.
Pernyataan itu dikatakan Kapolres Indramayu, AKBP Fajar Gumilang didampingi Kasat Lantas, AKP Rizky Aulia Pratama usai menggelar apel pasukan Operasi Zebra Lodaya 2025 di Lapangan Apel Polres Indramayu, Senin (17/11/2025).
Dikatakannya, Operasi Zebra tahun ini fokus menciptakan kondisi lalu lintas yang aman, nyaman, tertib, dan selamat.
“Target operasi tahun ini yaitu menurunnya angka fatalitas kecelakaan, berkurangnya pelanggaran lalu lintas, serta meningkatnya disiplin masyarakat dalam berlalu lintas. Dalam amanat, sasaran ini salah satu poin dalam kegiatan operasi zebra tersebut, ” jelasnya.
Bahkan, katanya, di amanat itu ditegaskan pentingnya pelaksanaan tugas secara humanis, mengedepankan edukasi, serta menghindari tindakan yang dapat menurunkan kepercayaan publik. Namun, disisi lain, pihaknya akan fokus pada penindakan pelanggaran yang benar-benar kasat mata dan membahayakan. ” Kami akan melakukan penindakan terhadap pelanggaran yang nyata. Seperti pengendara yang tidak memakai helm, tidak menggunakan spion, atau melawan arus,” ujarnya.
Seluruh tindakan di lapangan harus dilakukan secara santun dan tidak arogan.
“Kami tetap menjaga komunikasi yang baik dengan masyarakat. Penertiban tidak harus dengan sikap keras, tetapi dengan cara yang edukatif dan humanis,” tegas dia.
Disisi lain, pihaknya juga menerjunkan 38 personel Satlantas. Puluhan personel ini akan disebar di berbagai titik rawan kecelakaan serta jalur padat aktivitas masyarakat. Sehingga pelaksanaan Operasi Zebra Lodaya 2025 ini, diharapkan tercipta kondisi lalu lintas yang lebih tertib dan aman, sekaligus menekan potensi kecelakaan menjelang perayaan akhir tahun dengan meningkatkan kesadaran berlalu lintas.
“Keselamatan dimulai dari diri sendiri. Patuhi peraturan, gunakan helm, cek kendaraan, dan ingat, keluarga menunggu di rumah pulang dengan selamar, ” pesannya. (Taryam)
Editor: Abdul Gani
